Pelajar SLTPN 3 Lakbok Ceria Saat Berlatih Drumband
Wednesday, March 13, 2013
Kegiatan extrakurikuler di tingkat sekolah memang menjadi hal yang wajib, khususnya bagi para kelas satu dan untuk kelas dua memang tidak begitu wajib namun diperbolehkan untuk memilih satu dari beberapa diantaranya. Beberapa kegiatan pasca waktu belajar diantaranya badminton, tenis meja, tenis lapangan, golf, catur dan satu yang paling populer dan minatnya paling banyak. Hampir di wilayah Sidaharja ada dua kelompok drumband yang sering mengadakan latihan, yakni MI Kedawung dan SLTPN 3 Lakbok itu sendiri. Sekolah menengah pertama ini biasanya mengadakan latihan pada akhir pekan yakni sabtu dan minggu. Sabtu siang tadi para pelajar SMPN 3 Lakbok pun mengadakan latihan dan setelah saya amati dengan seksama hasilnya pun cukup nyaman buat didengar. Latihan drumband memang membutuhkan waktu yang cukup panjang lantaran kekompakan dan kreasi seni suaranya harus seimbang. Musik yang terdiri dari berbagai macam jenis alat musik ini, biasa juga dipertontonkan pada acara kelulusan, karnaval maupun hatam Al-Qur'an. Variasi lagu pun perlu diasah tajam, pasalnya rakyat biasa lebih menyukai instrumen musik yang bernuansa campursari maupun dangdut. Seperti tadi siang, para pelajar yang tergabung dalam group drumband pun berlatih dengan nada lagu Putri Panggung yang dipopulerkan oleh Uut Permatasari. Menarik ya untuk disimak, saya pun jadi penasaran untuk bertanya lebih detail mengenai sejauh mana kemampuan mereka dalam mengasah kelihaian bermain drumband.