Temuan Mayat di Kretek
Tuesday, July 9, 2013
Hari ini relawan PMI Bantul disibukkan dengan Laka Air. Laporan mengenai kecelakaan yakni korban tenggelam di daerah barat Sapuangin yang berbatasan dengan daerah Lendah, Kulonprogo, terdapat seorang yang diduga tergelincir saat berada di tepi sungai.
Relawan PMI Bantul yang mendapat laporan tersebut segera bersiaga mempersiapkan peralatan water rescue. Perangkat berupa Pelampung, carbiner dan pendukungnya disiapkan untuk proses pencarian korban dan evakuasi.
Sembari menunggu kendaraan Hardtop, kami bersiaga sembari menelpon ke beberapa petugas SAR yang sudah berada di TKP. Detik demi detik pun kami manfaatkan untuk terus memantau dari jauh, sementara itu hardtop yang sedang diambil masih dalam perjalanan.
kayaknya sering ada kecelakaan ya?
ReplyDelete