-->

ads

Showing posts with label Vietnam. Show all posts
Showing posts with label Vietnam. Show all posts
Kopi Sajian Wajib Pagi Hari

Kopi merupakan komoditi ekspor terbesar kedua di Indonesia setelah minyak bumi dan gas. Kopi sudah menjadi bagian dari gaya hidup masa kini. Hampir 60% lebih masyarakat dunia, menikmati secangkir kopi hanya untuk sekedar teman membaca maupun disuguhkan dengan mendoan. Kebutuhan kopi yang begitu pesat, mendorong eksportir kopi terbesar dunia yakni Brazil, Vietnam dan Indonesia untuk terus berupaya meningkatkan hasil produksinya.

Brazil, Vietnam dan Indonesia memang sudah terkenal sebagai Negara penghasil kopi dunia. Kualitas kopi Brazil sudah tidak diragukan lagi karena memang sudah diakui dunia. Begitu pula mengenai kopi Indonesia, walau pun jumlah produksinya menurun disbanding Brazil dan Vietnam. Namun secara kualitas kopi di Negara kita lebih baik dibanding Vietnam. Penyebab dari kemerosotan hasil panen ini didasarkan pada berkurangnya lahan kopi dan umur tanaman tersebut.

Hal ini tentunya harus diantisipasi dengan menyiapkan lahan baru untuk memproduksi kopi. Pemanfaatan system pertanian dengan metode “Intensifikasi Pertanian” yakni memanfaatkan lahan yang sedikit dengan dibarengi pengetahuan teknologi pertanian modern, diharapkan mampu menghasilkan jumlah kopi yang lebih banyak. Intensifikasi perlu, pasalnya data dari Food Agriculture Organization (FAO) 2012, menyebutkan bahwa rata-rata 1 ha kebun kopi Indonesia menghasilkan 500kg. Sementara lahan kopi di Vietnam per hektarnya mampu mencapai 2 ton tiap panen. Untuk jenis kopi yang paling tinggi harganya adalah jenis Arabica yakni bisa mencapai 3-4 kali lipat dari harga kopi biasa. Untuk jenis Robusta sendiri harganya relatif murah.

Indonesia dan Vietnam merupakan 2 negara yang berada di kawasan ASEAN. Keduanya merupakan Negara penghasil kopi terbesar setelah Brazil. Menuju Komunitas ASEAN 2015 nanti, kita berharap kebutuhan kopi dunia bisa dipasok dari kawasan ASEAN menyaingi Brazil. Tentunya akan terjadi kesepakatan bahwa Negara-negara di Kawasan ASEAN ini akan saling bermitra untuk memajukan ekonomi di negaranya.





masukan kode disini


August 30, 2013